top of page

Gendang

Gendang karo adalah gendang terkecil didunia (menurut saya), gendang ini terbuat dari kayu khusus, kayu yang punya serat padat dan keras, bukan kayu yang memiliki serat lurus. kayu yang memiliki teras adalah pilihan terbaik untuk gendang karo, seperti kayu NANGKA, kayu TUALANG (kayu raja), kayu PETAI (perira kitik), kayu JUHAR, dll..

panjang gendang ini hanya sekitar 45cm, dengan alat pemukul juga dari kayu khusus, yaitu kayu BAJA, kayu jeruk purut dll. tutup gendang terbuat dari kulit NAPUH ( kancil) dan tali sebagai stem terbuat dari kulit LEMBU. Gendang ini ada dua jenis, yang mana memiliki bentuk sama tapi suara berbeda dan pola main berbeda. yang pertama adalah :

GENDANG ANAK : gendang ini memiliki anak atau disebut GARANTUNG, garantung ini sama dengan gendang ,hanya saja bentuknya kecil dan pendek, diikat menempel dibagian sisi gendang anak, pemukul gendang ini ada dua dan sama besar. garantung ini terbuat dari bambu (palas buluh). pemain gendang anak ini disebut "SINGANAKI"

GENDANG INDUNG : Gendang indung punya karakter suara yang lebih keras dari gendang anak. pemukul gendang ini ada dua , satu besar dan satunya kecil. pemain gendang indung disebut "SINGINDUNGI"

saat ini sering kali pemilik budaya tradisi gendang ini yaitu orang karo sendiri, tidak lagi mengenal nama gendang ini, banyak yang mengatakan "penganak", "katongtih", "katoneng-katoneng". sehingga kerap jadi perdebatan sesama kalak karo.

pemain gendang indung (SINGINDUNGI), dan pemain gendang anak (SINGANAKI) disebut "PENGGUAL"

harga sekitar Rp.1,5jt s/d Rp.2,5jt /gendang

Gendang Karo.jpg
bottom of page