top of page

Pingko Pingko

Alat musik ini sudah sempat punah, tinggal nama. terbuat dari satu ruas bambu, yang panjangnya sekitar 30cm. memiliki lima lobang Nada dan satu lobang TULDAK.

bambu yang dipakai bernama BULUH KERAPAT yang biasa untuk SURDAM, setelah bagian tengahnya dipotong untuk surdam, maka bagian ujungnya adalah untuk Pingko-pingko.

cara bermain alat ini sama dengan surdam, tapi cara meniupnya sama dengan Balobat. lagu yang biasa dimainkan oleh alat ini adalah Tangis tangis, odak-odak, dan nuri nuri. karakter nadanya lebih melengkin dibanding balobat.

beruntung alat ini sudah bisa kembali dibuat dan dimainkan, harus belajar lagi untuk memainkan alat ini, karena orang yang sangat faham dengan alat ini sudah sangat jarang, yang kami kenal cuma satu orang lagi dari desa lingga bermerga MANIK.

harga sekitar Rp.50rb s/d Rp.100rb

Pingko-pingko.jpg
bottom of page